Menu Makanan Diet Sehat Menurunkan Berat Badan

 


Banyak orang melakukan berbagai macam jenis diet untuk mendapatkan berat badan ideal dan juga cantik sesuai keinginan mereka. Sudah banyak beragam jenis makanan telah dicoba di dalam menjalani program diet yang dilakukannya, namun bukan malah menyukseskan diet tetapi menambah masalah baru dengan datangnya penyakit yang masuk ke dalam tubuh. Maka Dari itu anda harus konsumsi menu makanan diet dan juga sehat.

Hal ini disebabkan karena makanan yang dikonsumsi bukan makanan yang tepat untuk dikonsumsi. Lantas makanan untuk diet seperti apakah yang tepat untuk dikonsumsi para pelaku program diet ?

Daftar Menu Makanan Diet Sehat Dan Murah Menurunkan Berat Badan


1. Sayuran dan Buah-buahan


Sayuran dan buah-buahan banyak mengandung serat, vitamin, dan mineral yang bagus untuk menjalani program diet sehat sehari-hari. Terutama kandungan seratnya membuat proses pencernaan menjadi lebih lancar. Selain itu menu makanan ini tergolong murah dan mudah du dapatkan di pasaran.


2. Oatmeal


Oatmeal dapat anda jadikan sarapan sehat pengganti nasi dalam melaksanakan program diet. Di dalam oatmeal terkandung serat yang mampu menyerap kadar lemak dari dalam tubuh. Akan lebih baik jika mengkonsumsi oatmeal tanpa gula supaya tidak menambah kalori didalam tubuh.


3. Daging


Daging bisa jadi makanan sehat untuk anda yang menjalani diet sehat. Namun tak sembarangan daging yang bisa anda makan. Daging dengan kandungan lemak yang rendah adalah makanan yang harus anda konsumsi jika ingin menyukseskan program diet anda. Memasak daging sebaiknya tidak dengan digoreng karena minyaknya yang mengandung lemak jahat yang menyebabkan terjadinya obesitas.


4. Ikan


Sebagai hewan sumber protein yang mengandung omega 3 serta protein tinggi yang baik bagi kesehatan tubuh. Walaupun mengandung lemak, namun lemak yang terkandung didalam ikan bukanlah lemak yang jahat yang berbahaya bagi tubuh anda. Bagi anda yang menjalani program diet, konsumsilah ikan yang dimasak dengan cara direbus atau dikukus agar benar-benar mendapatkan manfaat sehat dari ikan yang dikonsumsi.


5. Biji-bijian Utuh


Menu diet sehat dan murah yang bisa anda konsumsi untuk menjalani diet anda adalah biji-bijian utuh. Biji-bijian utuh seperti jagung, gandum, dan kacang-kacangan banyak mengandung protein, vitamin, dan serat sehingga sangat bagus untuk dikonsumsi para pelaku diet.


Tidak disarankan mengkonsumsi biji-bijian yang diolah dengan cara digoreng ataupun mengandung banyak gula ataupun garam. 


6. Roti


Roti dapat anda jadikan menu makanan diet sehat seminggu yang sangat baik untuk kesehatan tubuh anda. Roti mengandung karbohidrat namun dengan kadar kolori yang rendah sehingga tidak membahayakan jika mengkonsumsinya.


Penutup


Makanan-makanan tersebut dapat dengan mudah kita temukan di sekitar kita. Cara terbaik untuk menyukseskan diet dimulai dari mengkonsumsi makanan yang sehat. Salam sehat, semoga diet anda menjadi sukses.


Berlangganan update artikel terbaru via email:

0 Response to "Menu Makanan Diet Sehat Menurunkan Berat Badan"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel